“MENENTUKAN PILIHAN: MANA YANG ANDA IKUTI?”
Yoh. 6:60-69
Pernahkah kita kecewa dengan Yesus, Allah? Pernahkah kita meninggalkan Yesus? Apa alasan kekecewaan kita? Coba diingat dan diinventariskan. Hari ini santo Yohanes menampilkan kekecewaan orang banyak karena Yesus mengatakan bahwa Ia adalah roti hidup yang turun dari Surga, sehingga barang siapa makan daging dan minum darahNya akan memperoleh kehidupan kekal. Mereka bersunggut-sunggut tentang Dia, menganggap perkataan Yesus keras menyebabkan banyak dari murid-muridNya pada akhirnya mengundurkan diri dan tidak lagi mengikuti Dia. Yang tinggal bersama Yesus adalah para muridNya. Yesus bertanya kepada keduabelas muridNya: “Kamu juga tidak mau pergi”? Petrus menjawab “Tuhan kepada siapakah kami akan pergi. PerkataanMu adalah perkataan hidup yang kekal, dan kami telah percaya dan tahu bahwa Engkaulah Kristus, Putera Allah”.
Kedua belas murid telah percaya dan tahu bahwa Yesus adalah Yang Kudus dari Allah, sehingga perkataanNya tidak menggoncangkan iman mereka, melainkan membawa hidup kekal. Artinya Sabda yang disampaikan oleh Yesus bagi para muridNya adalah Sabda yang memberi hidup, sabda yang penuh daya dan membawa kegembiraan. Apakah kita juga memiliki pengungkapan iman yang sama seperti Petrus dan murid yang lain? Yakinkah kita bahwa Sabda Tuhan yang kita baca dalam Kitab Suci atau dengar setiap ibadat dan Misa adalah Sabda Kehidupan? Yakin jugakah kita bahwa Hosti yang kita terima dalam misa adalah Tubuh dan Darah Kristus?
Kalau kita percaya maka sikap kita adalah tidak kecewa tetapi harus terus bersyukur dan rindu datang bertemu denganNya setiap saat ~ RP Martin Nule SVD